Lapas Serang Lakukan Audiensi Dengan Wakil Gubernur Provinsi Banten

By Zulfikar Rohim

SERANG – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Serang, Heri Kusrita didampingi dengan Pejabat Struktural lakukan audiensi dengan Wakil Gubernur Provinsi Banten. Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Wakil Gubernur Provinsi Banten, Bpk. Andika Hazrumy. Senin (24/02)

Dalam pertemuannya Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Serang, Heri Kusrita melakukan Koordinasi terkait revitalisasi Lapas Serang terutama dalam Hal Sarana dan Prasarana.

“Dalam waktu dekat, kita akan melakukan perubahan di Lapas serang seperti sarana prasarana, bangunan, dan blok lansia,” ungkap Kalapas.

Sementara itu, Dalam paparannya Wagub mengatakan, Meski Lapas Kelas IIA Serang berada di bawah Kementerian, pihaknya merasa perlu membantu kebutuhan Lapas tersebut. Lantaran Lapas tersebut berada di wilayah Provinsi Banten. Selain itu, warga binaan lapas juga ada yang berasal dari Banten.

“Jangan karena Lapas ada di bawah Kementerian kita diam-diam saja, kita Pemprov Banten merasa perlu membantu warga binaan kita,” ujarnya.

Lanjutnya, Wagub berharap warga binaan di lapas seluruh Banten ini bisa mengembangkan potensi dan bakatnya, meski berada dalam hukuman.

“Selesai menjalani hukuman, kami harap tidak minder dan merasa tertinggal dengan dunia luar, tapi terus bersemangat dan memotivasi diri agar bisa berguna bagi masyarakat,” tandasnya.

Kunjungan Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Serang beserta Jajaran mendapat respon yang baik dari Wakil Gubernur Provinsi Banten dalam memberikan dukungan bagi Program Pembinaan dan Pelayanan di Lapas Serang. Diharapkan dapat terus berkesinambungan dan dapat menjalin hubungan yang baik antara Lapas Serang dan Pemerintah Provinsi Banten.

(ZR)

Your Name*
E-mail address*
Website URL
Comment*